Senin, 12 November 2012

Pola Latihan "Full body workout" Untuk Wanita


Haii..all....kembali saya akan menulis mengenai pola latihan untuk wanita karena tentunya hal ini sangat penting sehingga para wanita yang akab berlatih atau bahkan baru mau mulai untuk berlatih menjadi tidak sesat dijalan. Sama seperti pria tentunya sebelum kita mulai berlatih tentunya kita harus tau dulu apa tujuan yang ingin kita capai karena tanpa tujuan yang jelas maka latihan akan menjadi sia-sia dan bahkan kehilangan arah. Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai pola latihan fullbody workout untuk wanita. Bila anda memiliki tujuan untuk mengurangi kadar lemak pada tubuh anda maka pola latihan fullbody workout adalah pilihan terbaik, mengapa?
Karena dengan pola ini tubuh anda akan bekerja lebih maksimal pada setiap bagian kelompok otot karena dalam 1 kali sesi latihan anda harus melatih seluruh anggota tubuh anda mulai dari upper body hingga lower body. Selain itu pola latihan ini juga memiliki beberapa keuntungan lain yaitu mengenai waktu, bila anda adalah orang yang super sibuk dan tidak memiliki waktu banyak untuk berlatih di gym misalnya 4 atau 5 kali dalam seminggu dengan pola fullbody workout anda hanya membutuhkan waktu 3 kali seminggu. Beda dengan split body workout dimana dalam 1 sesi latihan kita melatih 1 atau 2 kelompok otot saja dan kita tidak bisa untuk "skip" 1 hari dari menu yang sudah ada ,mengapa? saya akan memberi sedikit menu latihan untuk split body workout yang bisa anda lihat di bawah ini :

  • Senin     : Chest + Tricep
  • Selasa:   : Back + bicep
  • Rabu     : OFF
  • Kamis   : Leg
  • Jumat    : Shoulder + abs
  • Sabtu    : Bicep + tricep
  • Minggu  : OFF
Dari menu di atas dapat anda lihat mengapa saya katakan bahwa dengan pola split body workout anda tidak bisa skip 1 hari pun karena bilamana anda skip karena kesibukan pekerjaan anda pada hari selasa dan hari tersebut anda skip maka anda akan melatih otot back anda pada hari selasa di minggu setelahnya agar menu yang sudah ada tidak terganggu. Berbeda dengan full body workout dimana dalam 1 sesi latihan kita melatih seluruh otot yang ada maka bila kita terpaksa harus skip karena pekerjaan maka latihan kita tidak akan terganggu karena kita sudah melatih seluruh otot kita sebelumnya.

Lalu mengapa saya katakan bahwa fullbody workout sangat tepat untuk program fatloss? karena pola ini akan membuat anda melatih seluruh bagian otot dalam tubuh anda setidaknya 2-3 kali dalam seminggu tetapi anda hanya membutuhkan waktu sedikit untuk pemulihan. Hal ini sangat penting karena begitu anda masuk pada program fatloss banyak hal yang harus anda pehatikan karena bilamana salah maka bukan hanya lemak tetapi juga massa otot anda yang akan berkurang. Dengan pola latihan 3 kali dalam 1 minggu maka anda telah berlatih lebih dari cukup. Naaaah...untuk menu yang tepat bagi pola fullbody workout adalah sebagai berikut :

  • Leg Press: 2 sets of 10-15 reps
  • Bench Press: 2 sets of 10-15 reps
  • Seated Cable Row: 2 sets of 10-15 reps
  • Shoulder Press: 2 sets of 10-15 reps
  • Lunges: 2 sets of 10-15 reps
  • Butterfly: 2 sets of 10-15 reps
  • Lat Pulldown: 2 sets of 10-15 reps
  • Lateral Raises: 2 sets of 10-15 reps
  • Calf Raises: 2 sets of 15-20 reps
  • Bicep Curls: 2 sets of 10-15 reps
  • Push-Ups: 2 sets of 15-20 reps
  • Hanging Leg Raises: 2 sets of 15-20 reps



ANY QUESTION?CLICK HERE!

Anda sedang membaca artikel tentang Pola Latihan "Full body workout" Untuk Wanita dan anda bisa menemukan artikel Pola Latihan "Full body workout" Untuk Wanita ini dengan url https://benedictusanto.blogspot.com/2012/11/pola-latihan-full-body-workout-untuk.html?m=0,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Pola Latihan "Full body workout" Untuk Wanita ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Pola Latihan "Full body workout" Untuk Wanita sumbernya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar