Seiring perkembangan jaman maka semakin berkembanglah dunia pengetahuan dan sejalan dengan itu semakin berkembang pula dunia kesehatan karena pengetahuan seseorang semakin berkembang. Dengan pengetahuan yang semakin maju maka kebutuhan seseorang juga akan menjadi beragam,naaaah disini intinya, karena keinginan seseorang beragam terhadap apa yang ingin dicapai untuk kesehatan atau postur tubuhnya maka semakin banyaklah variasi atau pola latihan yang sangat beragam. Dewasa ini dengan semakin bertambah banyaknya pusat kebugaran di kota besar maka semakin banyaklah personal trainer yang tersedia dan tentunya masing-masing PT (personal trainer) memiliki pola latihan yang berbeda baik dari menunya ataupun cara melakukannya. Tetapi di balik segala macam pola latihan yang ada terdapat 1 pola latihan yang sudah cukup tua dan bisa dikatakan bahwa pola ini adalah pola latihan favorit dari arnold sang terminator di jaman dia masih aktif dalam dunia binaraga,yaaaah pola latihan tersebut adalah "pola 5x5".
Apa sih pola latihan 5x5 dan bagaimana cara melakukannya?saya akan coba menjelaskan sedikit mengenai pola latihan ini yang dikatakan dan dipercaya bahwa pola latihan ini dapat menambah massa otot dan juga kekuatan anda. Pola latihan 5x5 adalah pola latihan dimana anda melakukan 5 set dengan 5 repetisi dan agar lebih identik dengan angka 5 maka saya biasa menambahkan beban 5 kg tiap set nya. Sebagai contoh adalah anda berlatih otot dada dengan incline chest press, untuk warm-up lakukanlah 2 set dengan beban ringan. lalu mulailah 5 set inti anda dan masing-masing set anda lakukan 5 repetisi. Bila anda ingin fokus pada kekuatan maka istirahatlah 3 menit tiap set namun bila anda ingin fokus pada size atau ukuran otot maka istirahatlah 90 detik tiap set. Menariknya pola latihan 5x5 ini bisa dilakukan pada pola split training atau full body workout.
contoh untuk pola 5x5 split bodyworkout :
- 1a . incline bench press, set 5,reps 5
- 1b . barbell benchpress, set 5,reps 5
- 2a . tricep pushdown,set 5,reps 5
- 2b . bicep curl,set 5,reps5
Lakukan pola 1a lalu istirahatlah selama 90 detik kemudian lanjutkan ke pola 1b ulangi hal tersebut sampai 5 set lalu istirahatlah selama 2 menit kemudian lanjutkan ke pola 2a dan istirahat selama 90 detik kemudian lanjutkan ke pola 2b dan ulangi sebanyak 5 set.
ANY QUESTION?CLICK HERE!
Anda sedang membaca artikel tentang 5X5 Training workout dan anda bisa menemukan artikel 5X5 Training workout ini dengan url http://benedictusanto.blogspot.com/2012/11/5x5-training-workout.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel 5X5 Training workout ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link 5X5 Training workout sumbernya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar